Cerita Dari: Woelan

Haii namaku Wulan, aku mau berbagi cerita soal pengalaman gaib ku…..
Kejadian ini terjadi 3 tahun yang lalu ketika aku duduk di bangku SMU Budi Mulia Bogor, yang waktu itu aku masih kelas 1 SMU. Aku sering di datangin seorang roh perempuan yang sangat cantik sekali ia mengenakan baju india, dan kejadian itu selalu terjadi hampir tiap hari, pada waktu malam hari dan selalu terjadi pada jam 12 malam. Begini ceritanya:

Entah itu di alam sadarku atau tidak, perempuan itu mengajak aku ke suatu rumah yang sangat kuno, di dalam itu aku menyaksikkan pembantaian yang sangat kejam, iya wanita itu diseret-seret oleh 5 orang laki-laki yang berbadan besar ke dalam suatu ruangan, yang kulihat wanita itu sedang dalam kondisi yang memperihatinkan, dia hamil sekitar 8 bln dan dia berteriak untuk minta tolong, lalu salah satu diantara ke-5 laki-laki tersebut mendekat ke perempuan itu dan langsung menusuk perutnya, aku berteriak, aku ingin menolongnya tapi selalu tak bisa sepertinya mereka tak melihat aku. Kulihat perempuan itu mati dengan mengenaskan, mayatnya dipendam di ruangan tersebut karena yang aku lihat lantainya masih tanah. Setelah dipendam laki-laki itu pergi. Namun pada saat aku ingin mengejar laki-laki tersebut, perempuan yang mengajakku tadi memanggilku dan tiba-tiba aku sudah berada di dalam kamar, dan seperti dihempaskan dari atas, ke tempat tidur. Aku kaget, dan begitu aku sadar, aku langsung lari ke kamar adikku karena takut.

Keesokan harinya aku memberitahukan teman-temanku tentang kejadian itu, tetapi tak ada satupun yang mau percaya, dan aku hanya diam. Malam harinya lagi aku bertemu lagi dengan perempuan itu, tetapi ini lain wajahnya terlihat seram dan menakutkan, dan dia bilang bahwa dia adalah BFC. Roh perempuan yang dipanggil oleh temanku lewat jalangkung. Pada saat itu tiba-tiba aku seperti dihempaskan kembali dari atas. Aku takut sekali, hingga aku tak bisa tidur. Seperti biasa aku memberitahukan kejadian aneh itu pada temanku tapi temanku hanya menjawab ilusi… Esoknya lagi aku janji bila aku di datangi lagi akan aku ajak bicara dan benar malam tepat jam 12, aku didatangi dan aku berbicara dengannya kukatakan bila dia benar ada, tolong kasih sesuatu hal yang aneh yg terjadi di rumah untuk memberi tahu bahwa dia ada, dan betul besok paginya papaku cerita bahwa semalam di depan kamarnya ada suara orang yang sedang menyapu dan mengepel, aku kaget antara percaya dan tidak.

Hari demi hari aku pun semakin merasa terganggu dengan kejadian itu, bahkan tak terjadi di aku, di sekolah pun sering terjadi hal yang aneh, misal hampir tiap hari disekolahku ada yang kesurupan dari 1 kelas ke kelas yang lain.

Sore harinya setelah aku pulang dari sekolah aku mendatangi seorang kiayi, dan aku mulai menceritakan kejadian aku maupun di sekolah, dan aku memberi tau siapa nama perempuan itu. Setelah kiayi itu menyelidiki ternyata perempuan itu adalah roh gentayangan yang datang karena dipanggil oleh aku dan teman-temanku. Lalu aku meminta tolong biar tidak menganggui aku dan teman-temanku, namun sang kiayi itu mengatakan sebenarnya perempuan itu hanya ingin supaya kamu dan teman-temanmu mengusut kematian dia yang sampai saat ini belum jelas. Dalam hatiku bingung mau bantu gimana? Kiayi itu bilang memang kejadian itu benar ada dan terjadi tahun 80 an, di sebuah rumah di Sempur yang hingga sekarang belum ada satupun orang yang mengisi. Karena aku takut akupun sangat memohon biar bagaimanapun caranya agar roh itu tak lagi datang mengganggu aku dan temanku disekolah, akhirnya kiayi itu memberikan aku air untuk sebagai pagar agar roh perempuan itu tak mengganggu dan menyuruhku untuk membaca yassin dan melakukan shalat.

Benar setelah aku melakukan ritual shalat dan yassin aku tak lagi di datangi dan di ganggu oleh roh perempuan itu, dan sampai sekarang aku jera dan kapok bermain jalangkung.

Makasih ya udah mau baca

Woelan

Suka
Komentar
pos ke FB
pos ke X
🤗 Selesai! 🤗
Punya cerita seram? Yuk di-share ke Anandastoon.
Klik di sini untuk panduannya. 👍

  • Sebelumnya
    Cerita dari Primbon #48: Lembaga Hitam Di Kamar

    Berikutnya
    Cerita dari Primbon #50: Kesurupan


  • 0 Jejak Manis yang Ditinggalkan

    Minta Komentarnya Dong...

    Silakan tulis komentar kalian di sini, yang ada bintangnya wajib diisi ya...
    Dan jangan khawatir, email kalian tetap dirahasiakan. 😉

    Kembali
    Ke Atas
    Pakai tema horor